Pembukaan

Blog ini adalah blog resmi dari SD Budi Mulia Lourdes - Pangkalpinang. Blog ini memuat profil, kegiatan internal dan eksternal sekolah, prestasi dan ajang komunikasi dengan alumni. Semoga blog ini bermanfaat untuk semua.
Blog ini dibuat pada hari Minggu, 8 Agustus 2010.

VISI SEKOLAH
Sekolah dengan lingkungan belajar yang mampu mengembangkan seluruh potensi peserta didik menjadi manusia seutuhnya yang bermutu secara kognitif, afektif dan psikomotorik sesuai dengan karakter budaya bangsa yang berlandaskan iman Kristiani.

MISI SEKOLAH
1. Menanamkan nilai - nilai iman, harapan dan cinta kasih sesuai dengan iman peserta didik.
2. Menciptakan suasana keterbukaan dan kebersamaan dengan saling menghargai keberagaman potensi dan prestasi.
3. Mengupayakan suasana pembelajaran yang kreatif, inovatif, kondusif, demokratis, komunikatif dan menyenangkan.
4. Meningkatkan disiplin, rasa ingin tahu, kejujuran, kemandirian, gemar membaca, tanggungjawab dalam proses belajar dan mengajar.
5. Menanamkan kepedulian sosial dan lingkungan, cinta tanah air, semangat kebangsaan dan demokratis.

Minggu, 05 April 2015

PMB SD BUDI MULIA - PANGKALPINANG


INFORMASI

SD BUDI MULIA - PANGKALPINANG
Membuka Pendaftaran Murid Baru
untuk Tahun Ajaran 2015 – 2016.

Pendaftaran dimulai
Selasa, 7 April 2015

Syarat Pendaftaran :
1.       Mengambil formulir pendaftaran seharga Rp 5.000,-
2.       Melampirkan Akte Lahir, minimal sudah berumur 6 tahun.
3.       Melampirkan fotocopy Surat Baptis bagi yang beragama Katolik.
4.        Membayar Uang Pangkal sebesar Rp 1.250.000,-
5.        Membayar Uang Sumbangan yang besarnya disepakati bersama.

Informasi lain dapat diperoleh di kantor Tata Usaha Sekolah,
Senin – Sabtu :  07.00 – 12.00 WIB

J  J  J